Jumat, 22 April 2011

Sarapan Pagi

Banyak orang menyepelekan yang namanya sarapan pagi.
Seperti kebanyakan teman-teman saya. kalo saya tanya apakah kamu sudah sarapan jawabannya pasti belum.
Mungkin ga banyak orang yang menyadari, bahwa sebenarnya sarapan adalah salah satu rahasia untuk menjaga kesehatan. Ga peduli seberapa sibuknya kita, penting untuk mengisi bahan bakar untuk tubuh kita sehingga energi kita terpenuhi sepanjang hari. Sarapan memberi modal energi pada kita untuk beraktivitas sepanjang hari.
Sebenarnya, selain memberi energi pada tubuh, sarapan juga memiliki manfaat lain yang ga kalah pentingnya.
Manfaat yang kita dapat ketika kita sarapan adalah;
- Membantu untuk mencukupi zat gizi.
- Dapat memelihara ketahanan tubuh, agar kita dapat beraktifitas atau belajar atau bekerja dengan baik.
- Membantu memusatkan pikiran untuk belajar dan memudahkan penyerapan pelajaran.

Berikut adalah tips yang mungkin bisa membantu kita agar mempunyai waktu untuk sarapan pagi.
1. Siapkan semalam sebelumnya. 
Cobalah membuat sarapan pagi kita semalam sebelumnya sehingga pada keesokan harinya kita hanya perlu menghangatkannya.
2. Bangun lebih pagi. 
Bangun lebih pagi memberi kesempatan buat kita mempersiapkan serta manyantap sarapan dan juga agar sarapan pagi terasa nikmat tidak terburu-buru
3. Sarapan yang ringkas.
Buatlah sarapan yang seringkas mungkin, hal ini bermanfaat ketika waktu benar-benar ga mengijinkan kita sarapan di rumah. Sarapan ringkas mudah dibawa sehingga dapat di nikmati di tempat kerja kita.
4. Hidangkan semalam.
Buat kita yang ga mau repot, hidangan yang kita nikmati semalam kita buat sebagai sarapan pagi berikutnya. Kita hanya perlu menghangatkannya.
5. Sarapan minuman.
Sereal yang dicampur dengan segelas susu segar salah satu solusi jitu untuk menghemat waktu kita di meja makan. Sereal dan segelas susu sudah cukup memenuhi energi kita hingga makan siang berikutnya.

Apapun yang kita pilih untuk menu sarapan, beri tubuh dan otak kita energi yang dibutuhkan untuk dibawa sepanjang hari.
Biasakanlah sarapan..!! Kebiasaan ini akan membuat kita merasa lebih baik sepanjang hari.

Semoga bermanfaat..!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar